Workshop Pembuatan RPS berbasis OBE Fakultas Kedokteran UNTAG Surabaya

Rabu, 14 Mei 2025 - 13:22:26 WIB
Dibaca: 5 kali

Workshop Penyusunan RPS Berbasis OBE Digelar oleh Fakultas Kedokteran Untag Surabaya

Surabaya, 7 Mei 2025 – Fakultas Kedokteran Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya sukses menyelenggarakan Workshop Pembuatan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) Berbasis Outcome-Based Education (OBE) pada Rabu, 7 Mei 2025. Acara ini berlangsung di lantai 5 Gedung Graha Wiyata dan diikuti oleh seluruh dosen Fakultas Kedokteran.

Workshop ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan para dosen dalam merancang RPS yang sesuai dengan pendekatan pembelajaran berbasis capaian lulusan (OBE), yang saat ini menjadi standar dalam pendidikan tinggi, khususnya di bidang kesehatan.

Melalui workshop ini, diharapkan seluruh dosen fakultas kedokteran dapat menerapkan prinsip OBE secara konsisten dalam proses pembelajaran, sehingga lulusan Fakultas Kedokteran Untag Surabaya memiliki kompetensi yang relevan dan unggul di bidangnya.